Pages

Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh,..Terima kasih telah mengunjungi blog sederhana ini,Mohon untuk bersedia memberikan komentar jika terdapat kesalahan,karena terbatasnya kemampuan saya

Selasa, 29 Januari 2013

Pasar

A.    Pengertian pasar, fungsi, dan peranan pasar.
pasar adalah tempat bertemunya penjual dan pembeli.
syarat pasar dalam kehidupan sehari hari sebagai berikut :
1.    Ada barang atau jasa yang diperjual belikan.
2.    Ada penjual dan pembeli yang saling membutuhkan.
3.    Ada kesepakatan harga antara penjual dan pembeli.
4.    Ada tempat khusus untuk bertemunya penjual dan pembeli.
Fungsi pasar, antara lain sebagai berikut:
1.    Fungsi distribusi:berfungsi memperlancar penyaluran barang atau jasa dari produsen ke konsumen.
2.    Fungsi promosi: berfungsi sebagai sarana bagi produsen untuk memperkenalkan hasil produksinya.
3.    Fungsi pembentuk harga: berperan mewujudkan kesepakatan harga antara penjual dan pembeli melalui proses tawar menawar.
Peranan pasar antara lain sebagai berikut:
1.    Peran pasar bagi produsen:
       A.    Tempat memperkenalkan hasil produksi.
       B.    Tempat memasarkan hasil produksi.
       C.    Sumber informasi dalam pengembangkan hasil produksi.
2.    Peranan pasar bagi konsumen:
       A.    Tempat untuk mengenal berbagai macam hasil produksi.
       B.    Tempat untuk memperoleh alat pemenuhan kebutuhan.
3.    Peranan pasar bagi pembangunan:
       A.    Tempat memperoleh bahan bahan kebutuhan pembangunan.
       B.    Pemacu pengembangan iptek.
4.    Peranan pasar bagi sumber daya manusia:
       A.    Membantu membuka lapangan pekerjaan.
       B.    Membantu meninkatkan pendapatan masyarakat.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar